Virtual Cop 2 atau VCop 2 adalah game berburu teroris (berasa densus88 ni). Game ini termasuk game yang cukup populer. Dalam game ini, ketepatan dalam menggunakan mouse sangat dibutuhkan, karena kita harus membidik teroris diantara kerumunan orang. Ketika kita bermain sendiri, kita hanya menggunakan mouse. Klik kiri untuk menembak dan klik kanan untuk mengisi peluru. Terdapat tiga tahapan atau level yang harus kita tempuh untuk mencapai akhir game ini. Ketepatan dan kecepatan untuk membidik teroris adalah kunci keberhasilan dalam permainan ini.
Permainan ini bisa dimainkan oleh dua orang. Satu orang menggunakan mouse dan yang lainnya menggunakan keyboard. Jadi kita bisa kerjasama, akan tetapi biasanya yang menggunakan keyboard akan kesulitan, karena terlalu lama dalam menggerakkan bidikan.
Berikut adalah fasilitas-fasilitas yang mungkin belum anda ketahui :1. Proving Ground
Mungkin beberapa dari anda yang belum mengetahui fasilitas ini. Cara menampilkannya seperti ini: saat game menampilkan gambar seperti ini :
Jangan diklik tapi geser kebawah mause anda sampai tulisan Proving Ground lebih besar dari Arcade Game . Karena mungkin anda selalu bermain yang Arcade Game dan tidak mengetahui yang Proving Ground. Lalu apa gunanya Proving Ground..... Proving Ground adalah salah satu permainan dari Virtua Cop 2 (VC2) yang mengetes anda tentang ketepatan dan kecepatan, di game ini berbeda dengan Arcade Game, Proving Ground menembak teman anda sendiri, tidak seperti Arcade Game yang menembak musuh. Selamat Mencoba
2. Special Mode
Cara menampilkan Special Mode ini : Saat game menampilkan Gambar Jangan di klik diatas tapi tekan F10 pada keyboard anda. Lalu Tekan "Settings" > "Mode Setting" > "Special".
- Single Klik Reload. Anda mungkin sering menggunakan ini, yaitu 1 kali klik kanan untuk reload.
- Random Mode. Ini dia yang mungkin belum anda jumpai, Jika Random Mode ini anda ubah menjadi "ON" maka game ini mungkin akan sedikit berbeda, musuh yang keluar tidak urut seperti yang anda hafal sebelumnya, tapi musuh akan keluar secara Random.
- Mirror Mode. Mode ini berfungsi seperti namanya, Mirror, yaitu membalik tampilan game.(jika ON)
- Big Head Mode. Jika anda meng-ON kan fungsi ini, mungkin anda akan sedikit tertawa, karena orang orang dalam game ini kepalanya akan menjadi besar.
Cara menampilkan ini : Saat game menampilkan Gambar Jangan di klik diatas tapi tekan F10 pada keyboard anda. Lalu Tekan "Settings" > "Mode Setting".
- Untuk mengubah difficulty silahkan klik pulldown yang berada di kanannya lalu pilih yang anda suka.
- Untuk mengubah nyawa menjadi 9, klik pada Pulldown Life lalu pilih anka 9. Jika sudah tekan OK. Selamat Mencoba
Mungkin sebelumnya belum pernah menggunakan Cheat pada game ini. Untuk menampilkannya Saat game menampilkan Gambar Jangan di klik diatas tapi tekan F10 pada keyboard anda. Lalu Tekan "Settings" > "Mode Setting" > "Cheat".
- Auto Reload. Sungguh menyenangkan jika meng-ON kan ini, anda tidak perlu Klik Kanan utuk Reload
- Gun Select. Seperti namanya, jika meng-ON kan ini anda dengan sangat mudah untuk memilih senjata. Untuk mengubah senjata, ketika permainan berlangsung, tekan pause(F3) lalu tekan klik kanan untuk memilih.
- Special Gun Select. Ini adalah Senjata yang sangat menyenakan yaitu SPECIALkarena sangat cepat dan tidak perlu reload. Cara menggunakan, ON kan fungsi ini terlebih dahulu, kemudian akan otomatis masuk dalam menu yang terdapat pada sub B(Gun Select). Selamat Mencoba.
Link Download
Semoga Bermanfaat.
No comments:
Post a Comment
Ketik Kritik, Saran Anda Untuk Membantu Kesempurnaan Blog Ini.